7 Perlengkapan Bayi Baru Lahir Wajib Ada

7 Perlengkapan Bayi Baru Lahir

Perlengkapan bayi baru lahir – Sebelum Moms akan melahirkan hal yang dilakukan Moms adalah menyiapkan perlengkapan bayi. Moms pasti sudah mulai membeli perlengkapan-perlengkapan untuk sikecil kenakan. Mari Moms simak perlengkapan-perlengkapan bayi baru lahir yang wajib ada untuk moms penuhi agar tidak ketinggalan saat membelinya.

Baju Bayi
Moms pasti tak melupakan perlengkapan bayi satu ini. Moms biasanya membeli baju sebelum kelahiran. Baju bayi ideal adalah baju dengan bahan kain katun yang dapat menyerap keringat. Selain itu Moms perlu memiliki baju bayi tipis dan tebal. Baju bayi tipis berguna untuk kondisi cuaca cukup panas sehingga kulit bayi tidak menimbulkan biang keringat. Sehingga baju bayi tebal dapat digunakan saat malam hari.

Popok Bayi
Bayi tidak dapat lepas dari penggunaan popok. Ini karena bayi cenderung lebih banyak buang air. Moms dapat memilih popok kain sebagai perlengkapan bayi baru lahir. Popok kain cenderung lebih aman karena tidak mengandung bahan kimia.

Sarung Tangan dan Kaki
Sarung tangan dan kaki bayi wajib ada ya Moms perlengkapan bayi satu ini sangat penting karena berguna untuk melindungi bayi dari kukunya, seringkali kuku bayi dapat menggores bagian tubuhnya khususnya bagian wajah. Sarung tangan dan kaki ini juga berguna untuk menghangatkan tubuh bayi.

Perlak
Perlengkapan satu ini jangan sampai ketinggalan Moms. Perlak merupakan alas tidur bayi yang terbuat dari kain yang tidak tembus air. Perlak diperlukan Moms untuk melapisi Kasur Moms agar air seni bayi tidak tembus pada Kasur.

Selimut Bayi
Selimut adalah bagian perlengkapan bayi yang cukup penting. Moms jangan lupa untuk memilih kain selimut dengan tekstur lembut dan tebal agar sikecil tetap nyaman dan hangat.

Bak Mandi
Bak mandi bayi sangat diperlukan Moms ketika akan memandikan sikecil. Bak mandi ideal yang aman adalah dilengkapi dengan bagian penyangga punggung.

Handuk
Handuk merupakan perlengkapan bayi yang wajib ada. Pilihlah handuk dengan serat yang tebal dan mampu menyerap air dengan baik. Berikan handuk bayi dengan ukuran yang pas dan sesuai ukuran bayi.

Produk Perawatan Bayi Baru Lahir Pelengkap Kebutuhan Si Kecil

7 perlengkapan di atas adalah hal wajib yang harus Moms miliki sebelum si kecil lahir. Selain itu Moms juga harus memperhatikan produk perawatan bayi baru lahir. Produk perawatan bayi terlengkap dan aman dapat ditemukan di Mitu. Beberapa produk perawatan bayi baru lahir seperti sabun dan sampo yang lembut dan tidak pedih di mata.

Gunakanlah bedak bayi cairMitu Baby Liquid Powder sebagai perawatannya. Untuk kelembapannya gunakan Mitu Baby Oil. Moms juga dapat menambahkan kesegaran sikecil dengan Mitu Baby Cologne yang aman dan tidak menagandung alkohol. Produk Mitu telah teruji klinis Hypoallergenic, halal, dan mengandung bahan-bahan alami yang nyaman di kulit bayi.

0 Response to "7 Perlengkapan Bayi Baru Lahir Wajib Ada"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel